Severity: Warning
Message: Division by zero
Filename: public/Readmore.php
Line Number: 37
Backtrace:
File: /home/smpd1229/public_html/application/controllers/public/Readmore.php
Line: 37
Function: _error_handler
File: /home/smpd1229/public_html/index.php
Line: 315
Function: require_once
Kebumen, 25 November 2024 - Hari Guru Nasional (HGN) 2024 menjadi momen istimewa bagi SMP Negeri 5 Kebumen. Pada peringatan HGN kali ini, sekolah yang dikenal dengan sebutan Spenma Prima menerima hadiah spesial berupa prestasi gemilang dari guru dan siswa dalam ajang lomba yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Kebumen.
Dalam kompetisi tersebut, Ibu Dwi Asih Harwati, S.Pd., berhasil meraih juara 2 pada kategori Lomba Video Pendidikan Anti Korupsi untuk guru. Sementara itu, Kayla Nur Hidayati, yang juga merupakan Duta Literasi SMP Negeri 5 Kebumen, membawa pulang juara 2 dalam lomba membuat puisi untuk kategori siswa SMP. Tak kalah membanggakan, Muhammad Rasya Rahadi meraih juara 3 dalam lomba Poster Anti Bullying kategori siswa.
Selain itu, dalam momen istimewa ini, SMP Negeri 5 Kebumen juga meluncurkan Majalah Sekolah 'Prima.' Peresmian majalah tersebut dilakukan oleh Kepala Sekolah, Ibu Tjandra Agustina Dewanti, S.Pd., M.Pd., sebagai wujud komitmen sekolah dalam mengembangkan literasi di kalangan siswa dan guru.
Tak hanya diramaikan oleh kabar kemenangan dan launching majalah sekolah, upacara HGN tahun ini juga menjadi momen bersejarah dengan pelantikan Ketua, Wakil, dan Pengurus OSIS periode 2024-2025. Ketua OSIS terpilih masa jabatan tersebut adalah Ashraf Fikri Hanannur (8E) dan Frida Aulia Prahesti (7D) sebagai wakil ketua OSIS.
Setelah upacara resmi, peringatan HGN berlanjut dengan berbagai lomba seru yang melibatkan siswa dan guru. Di antaranya adalah lomba estafet kelereng, lomba nyunggi tampah, dan estafet bola. Dalam kegiatan ini, para guru berkolaborasi dengan siswa, menciptakan suasana penuh kebersamaan dan keceriaan.
Kemeriahan HGN tahun ini terasa berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Prestasi dan kegiatan yang penuh semangat menjadi bukti nyata betapa pentingnya Hari Guru sebagai momen untuk menghargai peran pendidik dan siswa.
Sekali lagi, selamat kepada Ibu Dwi Asih Harwati, S.Pd., Kayla Nur Hidayati, dan Muhammad Rasya Rahadi atas prestasi luar biasa yang diraih. Semoga pencapaian ini menjadi inspirasi bagi guru dan siswa lainnya di SMP Negeri 5 Kebumen.
#SpenmaPrima
#SalamLiterasi
Alhamdulilah saya bangga sebagai siswa smpn negeri 5 kebumen dan saya bangga sudah ikut berpartisipasi dalam ajang lomba poster anti bullying HGN, semoga kedepannya SMP negeri 5 bisa melahirkan anak didik yang lebih berprestasi dalam segala bidang. Spenma Prima Prima
Alhamdulilah saya bangga sebagai siswa smpn negeri 5 kebumen dan saya bangga sudah ikut berpartisipasi dalam ajang lomba poster anti bullying HGN, semoga kedepannya SMP negeri 5 bisa melahirkan anak didik yang lebih berprestasi dalam segala bidang. Spenma Prima Prima
Selalu munculkan hal baik spenma_prima????, bersinergi bersama menuju sekolah yg ramah dan berpihak kepada anak menuju Indonesia emas
Sukses selalu
Selamat dan sukses selalu buat Spenma prima , teruslah mengukir prestasi lewat beragam ajang , tetap semangat ????????????????????keren
Mudah mudahan Spenma semakin jaya, maju, berprestasi dan melahirkan generasi-generasi yang hebat dan luar biasa???? Hidup Spenma_prima????
Copyright © 2014 - 2025 SMP NEGERI 5 KEBUMEN All rights reserved.
Powered by sekolahku.web.id